|
Domba
Sept 12, 2015 23:56:58 GMT 7
Post by Ivan on Sept 12, 2015 23:56:58 GMT 7
Domba adalah salah satu hewan favorit para pengkhotbah. Sayangnya, pengkhotbah bukan peternak.
Domba bodoh? Tidak. Mereka pinter kok. Cuma kepintaran mereka berada dalam kategori yang berbeda dengan kepintaran hewan-hewan lain (termasuk manusia). Ini hasil penelitian dari Oxford University baru-baru ini. Kepintaran domba terletak pada kemampuannya mengenal gembalanya. Mereka bisa mengenali perbedaan suara gembala-gembala, sehingga mereka tidak mengikuti gembala yang salah. Ini adalah kemampuan yang sangat penting dalam kingdom animalia. Buktinya, spesies ini survive hingga saat ini.
Bukankah Tuhan Yesus sendiri merujuk pada kepintaran domba ketika Ia bilang "domba-dombaKu mengenal Aku"? Namun, setiap kali domba dijadikan tema dalam khotbah, saya sering dengar pengkhotbah menggarisbawahi kebodohan domba. Hmmm... siapa yang bodoh di sini?
|
|